Untuk meningkatkan mutu sekaligus silaturahim, pengelola Prodi Tadris Bahasa Indonesia melalukan studi banding sekaligus melaksanakan penandatanganan kerja sama MoA dengan Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia FITK UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada 7 November 2022 di ruang rapat lantai II FITK UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.
Dalam sambutannya, Dekan FITK UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Dr. Sururin, M,Ag, menyampaikan sangat senang dan berterima kasih atas kedatangan kaprodi dan sesprodi dari FITK UIN Sumatera Utara Medan. Diharapkan dengan adanya kunjungan studi banding sekaligus penandatangan kerja sama MoA ini dapat meningkatkan mutu dari masing-masing kampus dengan saling berbagi informasi terkait pembelajaran, penelitian, dan sebagainya.
Pada kegiatan studi banding ini, dari Prodi Tadris Bahasa Indonesia FITK UIN Sumatera Utara Medan diikuti oleh Sesprodi, RinaDevianty, S.S., M.Pd. dan Ketua Gugus Kendali Mutu, Sri Wahyuni, S.Psi., M.Psi. Setelah kegiatan penandatangan dolukmen kerja sama MoA, acara dilanjutkan dengan diskusi dan melihat fasilitas atau sarana dan prasarana yang terdapat di kampus UIN Syarif Hidayatullah Jakarta
Selain Prodi Tadris Bahasa Indonesia, kegiatan studi banding tersebut juga diikuti beberapa prodi lainnya, yaitu Prodi Tadris Bahasa Inggris, Tadris Pendidikan Ilmu Sosial, Tadris Bilogi, Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Matematika, Pendidikan Agama Islam, dan Pendidikan Bahasa Arab.