Mahasiswa Prodi Tadris Bahasa Indonesia yang merupakan angkatan pertama, stambuk 2020 mengikuti kegiatan Sambung Rasa Wisudawan pada tanggal 30 Oktober 2024 di Aula UIN Sumatera Utara Medan, Kampus II, Jalan Willem Iskandar Medan. Prodi Tadris Bahasa Indonesia mendapat jadwal pada sesi II, pukul 13.00 s.d. 117.00 WIB.
Kegiatan Sambung Rasa Wisudawan ke-83 dan 84 FITK UIn Sumatera Utara Medan diikuti oleh mahasiswa jenjang S-1, S-2, dan S-3. Acara dihadiri oleh Dekan, Para Wakil Dekan, Kaprodi dan Sekropdi, Tenaga Kependidikan, dan Ketua Alumni di lingkungan FITK UIN Sumatera Utara Medan. Pada kesempatan tersebut, para wisudawan juga diminta mengisi tautan atau link google form tracer study.
Mahasiswa Prodi Tadris Bahasa Indonesia yang mengikuti kegiatan Sambung rasa berjumlah 13 orang. Adapun nama-nama mahasiswa yang mengikuti Sambung Rasa Wisudawan tersebut, yaitu Tia Haviza, Putri Aulia, Amilia Sanggar Wati, Sahrina, Farrel Zahra Vadinda, Qaqa Mahmudinejaz, Vina Octavia Kudadiri, Nur Suaimah, Razita Dayana, Purnama Sari, Nila Riana Harahap, May Rifani, dan Rika Amanda Putri.Adapun peraih IPK tertinggi di Prodi tadris Bahasa Indonesia atas nama Amilia Sanggar Wati dengan IPK 3,89.